Â

Struktur Bonus
XM menawarkan bonus menarik bagi klien saat pendaftaran. Dan mereka terus menawarkan pilihan-pilihan bonus setelahnya. Hal ini membuat XM memiliki keunggulan tersendiri dibanding broker lain. Pada saat artikel ini ditulis, struktur bonus yang ditawarkan adalah bonus $30 tanpa deposito, bonus 50% sampai dengan $500 dan bonus 20% sampai dengan $5000. Meskipun besar kemungkinan ini akan berubah di masa depan, kami rasa perubahannya akan ke arah yang lebih baik lagi, dan kami akan berupaya memperbaharui konten halaman ini dengan penawaran terbaru dari mereka.
Jenis Akun
Gulir untuk informasi lebih lanjut
Â
Setiap orang yang mendaftar ke XM akan mendapatkan akun demo yang bisa diutak-atik sampai terbiasa dengan suasana dan cara kerja platform MT4. Selain itu, ada juga pilihan tiga jenis akun dasar (basic) dengan broker ini: akun mikro (micro account), akun standar (standard account), dan akun eksekutif (executive account).
Account Nol: Akun nol dari XM menawarkan spread dengan nilai serendah 0 pips, leverage sampai dengan 500:1, bebas biaya deposito dan penarikan, serta membolehkan hedging dan penggunaan EA (expert adviser). Ini hal yang sangat revolusioner dalam industri ini dan membuat saya yakin bahwa XM sedang berupaya menjadikan trading Forex hal yang lebih lumrah bagi kalangan awam. Akun ini membutuhkan minimal deposito $100 untuk pelanggan baru.
Kekurangan dari akun nol adalah anda tidak bisa menggunakan ZAR pada wallet anda. Meski demikian, menurut saya ini hanya kekurangan kecil yang tidak sepatutnya membuat anda ragu memilih jenis akun ini. Singkatnya, ini adalah pilihan akun yang baik dari XM karena nilai selisih/spread dan deposito minimal yang rendah.
Akun Mikro: Salah satu nilai jual akun mikro adalah hanya memerlukan $5 deposito minimal. Maksimal leverage untuk jenis akun ini adalah 1:888 dan anda tetap bisa menggunakan ZAR pada wallet anda. Nilai spread dimulai dari 1 pip, sangat wajar mengingat ini akun deposito rendah. Broker-broker lain dengan nilai minimal deposito serendah mereka cenderung tidak akan menawarkan nilai spread serendah ini. Bisa dibilang ini akun yang spesial.

Akun Standar: Akun standar menawarkan lebih banyak pilihan, termasuk pilihan bonus, bantuan dari staf XM, akses lebih ke fitur-fitur mereka yang lain, dsb. Minimal nilai untuk membuka akun anda adalah $5. Perbedaan utama antara akun standar dan akun mikro adalah ukuran kontrak yang digunakan (contract size). Akun standar menggunakan standard lot, sedangkan akun mikro menggunakan micro lots. Perbedaannya tidak begitu besar, jadi saya lebih menganjurkan membuka akun standar.
Akun Eksekutif: Jenis akun ini adalah yang paling mewah yang ditawarkan XM. Memerlukan minimal $100,000 deposito untuk dibuka. Apabila anda memilih jenis ini, anda akan mendapatkan semua layanan yang ditawarkan mereka, mulai dari pembuatan bagan tingkat lanjut juga pengelolaan akun personal yang akan mengirimkan pemberitahuan ke handphone anda setiap ada pergerakan sekecil apapun pada pasar.

Nilai Jual Unik
- Selisih spread yang kecil sampai dengan 0 pips
- Leverage sampai dengan 888:1
- Penerapan bunga ke semua dana (swap)
- Tersedia Akun MAM (Multi-Account Manager)
- Tersedia 57 pasangan mata-uang
- Pilihan Leverage yang banyak
- Kebijakan tanpa penolakan (non-rejection policy)
- Eksekusi yang cepat
Kelebihan Tambahan
- Staf layanan dukungan yang andal
- Hedging diperbolehkan
- Trading melalui telepon diperbolehkan
- Tanpa requote
- Tersedia trading otomatis
- Trading mobile menggunakan platform iOS dan Android
- Kontes trading
- Kelas Trading
- Pengelola akun personal
- Akun Terpisah (Segregated Account)
- Deposito menggunakan Bitcoin

Kesimpulan
Sejak 2009, XM telah menjadi broker Forex yang dikenal cenderung banyak menawarkan bonus. XM adalah broker STP berkualitas yang memberikan tingkat layanan profesional jauh melampaui ekspektasi pelanggan. XM diawasi oleh CySEC dan ASIC yang merupakan dua dari beberapa regulator terbesar di dunia. XM juga menawarkan fungsi akun terpisah (segregated account) yang membuat aktivitas trading bersama mereka nyaman, aman, dan menyenangkan.